Iklan

Sabtu, 30 Juli 2022

Penyebab Tipes anak-anak dan gejala gejalanya

iStock photo

Penyebab Tipes

Bakteri Salmonella Typhi (S. typhi) menjadi penyebab utama tipes. Dikutip dari Cleveland Clinic, bakteri tersebut menyebar melalui makanan, minuman, atau air yang terkontaminasi. Setelah seseorang terinfeksi, mereka dapat menyebarkannya ke orang lain melalui rute fekal (feses)-oral.

Salah satu penyebab penyebaran yang paling umum adalah saat seseorang mengonsumsi makanan atau minuman yang disiapkan oleh orang lain yang mengeluarkan bakteri dan tidak mencuci tangan dengan benar setelah buang air besar atau kecil.

Dalam beberapa kasus, orang yang sebelumnya menderita tipes masih membawa bakteri Salmonella Typhi. Orang-orang ini menjadi pembawa penyakit (carrier) dan dapat menyebarkan infeksi bahkan ketika mereka tidak memiliki gejala

Sumber: detik.com/

iStock photo

GEJALA
Dikutip dari Mayo Clinic, beberapa gejala tipes di tahap awal adalah sebagai berikut:

1. Demam yang meningkat setiap hari hingga mencapai 39o – 40o celcius
2. Sakit kepala
3. Lemah dan lelah
4. Nyeri otot
5. Berkeringat
6. Batuk kering
7. Kehilangan nafsu makan dan menurunkan berat badan Sakit perut
8. Diare atau sembelit
9. Muncul ruam pada kulit berupa bintik-bintik kecil berwarna merah muda
10. Perut yang membengkak
11. Jika tidak mendapatkan perawatan yang tepat, Anda akan mengalami kondisi seperti:
12. Mengigau
13. Berbaring lemah dengan mata setengah tertutup

Pencegahan Tipes

1. vaksinasi khusus untuk tipes
Menurut sebuah artikel pada laman resmi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), vaksin untuk tipes di Indonesia sudah tersedia.

2. Kebersihan dan sanitasi yang baik
WHO juga menyarankan para wisatawan untuk mempraktikkan kebersihan dan sanitasi yang baik saat berkunjung ke negara dengan risiko tipes yang tinggi.

3. Pastikan makanan dimasak dengan benar dan masih panas saat disajikan

4. Hindari susu mentah dan produk yang terbuat dari susu mentah

5. Hindari es kecuali terbuat dari air yang aman

6. Rebus air jika tidak yakin atas keamanan air minum yang tersedia

7. Cuci tangan secara menyeluruh dan sering menggunakan sabun
Terutama setelah kontak dengan hewan peliharaan, hewan ternak, atau setelah dari toilet.

8. Cuci buah dan sayuran dengan hati-hati, terutama jika dimakan mentah, dan, jika memungkinkan, sayuran dan buah-buahan harus dikupas.

Sumber :rs.unud.ac.id/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Manfaat Berhenti Minum Kopi Selama 30 Hari

  Kopi merupakan salah satu minuman yang umum dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia. Meskipun demikian, dampak konsumsi kopi kerap diperdebat...